Sabtu, 17 November 2012

Baca'an Ayat-Ayat Alkitab


Share on :
Share
Baca Alkitab dan Pahami Sedikit dari Ayat ayat Alkitab...!!
inilah maksud dari Kata Bijak Alkitab: Words Of Wisdom (Bible) Langsung di Baca-baca ya..!!


 
Amsal 21:14 "Pemberian dengan sembunyi-sembunyi memadamkan marah, dan hadiah yang dirahasiakan meredakan kegeraman yang hebat."
Ketika ada suatu friksi antara Anda dan pasangan yang rasanya sulit diselesaikan dengan kata-kata dan perdebatan mulut semakin memperuncing masalah. Berdiamlah sejenak. Kemudian normalkanlah kembali hubungan itu dalam suatu tindakan yang menyentuh perasaannya, tidak harus dengan barang mahal, tetapi hal-hal yang kira-kira membuatnya kembali mengerti bahwa dia diperhatikan dan disayangi..

2 Tes 2:13 "Akan tetapi kami harus selalu mengucap syukur kepada Allah karena kamu, saudara-saudara, yang dikasihi Tuhan, sebab Allah dari mulanya telah memilih kamu untuk diselamatkan dalam Roh yang menguduskan kamu dan dalam kebenaran yang kamu percayai."
Allah memilih umat untuk di selamatkan, dan tawaran keselamatannya adalah untuk ke semua orang sebab Allah mengasihi semua manusia di dunia.
Selamat hari Minggu, Tuhan memberkati!.

Mazmur 62:2 "Hanya dekat Allah saja aku tenang, dari pada-Nyalah keselamatanku."
Allah pelindung kita, penolong di dalam setiap kesusahan, bersandarlah kepada Dia saja,dan percayalah bahwa Dia tidak pernah gagal..

Efesus 4:29 "Janganlah ada perkataan kotor keluar dari mulutmu, tetapi pakailah perkataan yang baik untuk membangun, dimana perlu, supaya mereka yang mendengarnya beroleh anugerah"
Kata-kata punya efek besar terhadap diri kita, dia bisa merusak, dia bisa membangun. Pakailah kata-kata yang baik untuk membangun, menghibur dan menyemangati. Mari bersama kita menjaga lidah.

Lukas 17:3-4 "Jagalah dirimu! Jikalau saudaramu berbuat dosa, tegorlah dia, dan jikalau ia menyesal, ampunilah dia. Bahkan jikalau ia berbuat dosa terhadap engkau tujuh kali sehari dan tujuh kali ia kembali kepadamu dan berkata: Aku menyesal, engkau harus mengampuni dia."
Ketika orang lain melukai perasaan kita apakah kita dapat mengampuninya sebagaimana Allah mengampuni kita?
Ayat itu memperingatkan kepada kita bahwa Bapa kita sudah begitu baik mengampuni kita, maka kitapun harus melakukan teladan yang sama (lihat Matius 6:12).

Lukas 6:45 "Orang yang baik mengeluarkan barang yang baik dari perbendaharaan hatinya yang baik dan orang yang jahat mengeluarkan barang yang jahat dari perbendaharaan hatinya yang jahat. Karena yang diucapkan mulutnya, meluap dari hatinya."
Kata-kata yg tidak baik muncul dari hati yg tidak baik. Kata-kata yg tidak baik ini tidak harus diartikan sebagai kata-kata kotor, cabul, makian & dusta.
Tetapi juga komitmen bagaimana kita melaksanakan apa yang kita katakan, selalu pegang janji dan melaksanakan apa yang kita janjikan. 

Kisah 3:19-20 "Karena itu sadarlah dan bertobatlah, supaya dosamu dihapuskan, agar Tuhan mendatangkan waktu kelegaan,..."
Ketika kita berpikir untuk bertobat, kita sering merasa itu hal yg sulit dilakukan, karena kita merasakan jeratnya itu sudah mengikat. Tapi bersama Roh Kudus yang senantiasa hadir dalam setiap undangan kita, Dia akan memampukan semuanya itu.
Selamat hari Minggu, Tuhan memberkati!

 1 Yoh 4:7-8 "Saudara-saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah; dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah. Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih."
Kasih adalah atribut para murid Kristus, sebab Dia itu kasih.

Filipi 4:4 "Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!"
Senyum itu perbuatan yg mudah dilakukan & SENYUM ITU SEHAT, senyum bikin happy, senyum bikin perasaan jadi lebih baik, senyum bisa mendamaikan pertengkaran. Senyum yg sehat adl senyum yg di sebabkan oleh kondisi 'well being' baik fisik, mental & sosial.

Roma 15:1 "Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri."
Sebagai sesama anggota tubuh Kristus, kita saling membutuhkan satu dengan yg lain. Saling menopang & kesediaan untuk saling menolong dan saling bekerja sama.

Mazmur 37:6 "Ia akan memunculkan kebenaranmu seperti terang, dan hakmu seperti siang."
Saya dikasihi Tuhan sehingga tidak mungkin tertekan. Jarak terdekat antara masalah dan solusinya adalah jarak antara lutut dan lantai. Seorang yang telah berlutut kepada Tuhan, ia akan dapat berdiri tegak menghadapi apapun.
Selamat berakhir pekan, TUHAN memberkati!

Flp 1:21-22 "Karena bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan. Tetapi jika aku harus hidup di dunia ini, itu berarti bagiku bekerja memberi buah"
Hidup utk Kristus mencakup seluruh hidup yg ditujukan untuk kemuliaan Tuhan & berkat bagi sesama. Ketika kita bekerja dg tekun & bertanggung jawab, yg semuanya ditujukan utk Tuhan dan sesama: kita hidup untuk Kristus.

Luk 5:31-32 Lalu jawab Yesus kepada mereka, kata-Nya: "Bukan orang sehat yang memerlukan tabib, tetapi orang sakit; Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, tetapi orang berdosa, supaya mereka bertobat."
Tidak ada alasan untuk merasa terlalu kotor untuk berdalih tidak datang pada Tuhan; Dia akan selalu menerima kita saat kita mau berbalik dari kesalahan kita, bertobat dan menjalani hidup yang sesuai kehendak-Nya.

"Lebih baik tetangga yang dekat dari pada saudara yang jauh" Amsal 27:10c.
Di kehidupan perkotaan kita sering mengabaikan hubungan baik antar-tetangga. Karena itu, bersikaplah baik kepada tetangga. Bantulah apa yang mereka perlukan. Menyapa dengan ramah dan bersahabatlah dengan mereka. 

Amsal 20:7 "Orang benar yang bersih kelakuannya -- berbahagialah keturunannya."
Jika kita berjalan di hadapan Tuhan dengan integritas, kita akan memberkati keturunan kita. Kehidupan kudus dari para orang-tua adalah warisan kaya bagi anak-anaknya. Orang benar meninggalkan teladan bagi keturunannya.

Mzm 20:8 "Orang ini memegahkan kereta dan orang itu memegahkan kuda, tetapi kita bermegah dalam nama TUHAN, Allah kita."
Kepemilikan duniawi memang membanggakan dan dapat menjadi simbol status sosial, tetapi mari kita lebih mensyukuri kekayaan sorgawi yang kita dapatkan kekal selamanya. Status kita adalah anak-anak Allah, pewaris Kerajaan Sorga.

Roma 12:12 "Bersukacitalah dalam pengharapan, sabarlah dalam kesesakan, dan bertekunlah dalam doa!"
Kapan kita bertekun berdoa? Pada saat senang atau saat pencobaan?
Seperti kebanyakan kita rajin berdoa pada saat terluka secara fisik atau rohani, itu masuk akal. Tetapi kita perlu terus menerus dalam persekutuan yg erat dg Allah, Bapa kita. Dia yang peduli dan yang paling tahu kebutuhan kita. Selamat hari Minggu, selamat beribadah, Tuhan memberkati.

Markus 11:24 "Karena itu Aku berkata kepadamu: apa saja yang kamu minta dan doakan, percayalah bahwa kamu telah menerimanya, maka hal itu akan diberikan kepadamu."
Ayat ini tidak meresepkan jampi2/ mantra bersifat sihir, tetapi mengajarkan iman bahwa Tuhan kita mendengar dan menjawab permintaan kita. Dia mengetahui kebutuhan kita. Tuhan mendengar doa-doa yg merefleksikan kehendak-Nya.

2 Pet 2:9 "Tuhan tahu menyelamatkan orang-orang saleh dari pencobaan dan tahu menyimpan orang-orang jahat untuk disiksa pada hari penghakiman"
Dlm menghadapi pencobaan/ penderitaan, Allah justru menghendaki kita bersukacita, tetap tenang untuk mendapat kekuatan menghadapi macam2 masalah hidup. Karena penderitaan2 itu hanya sementara kita alami, dan kita akan mengalami sukacita kelak (1 Pet 4:13-14)

Pengkhotbah 11:1 “Lemparkanlah rotimu ke air, maka engkau akan mendapatnya kembali lama setelah itu.”
Kita tidak boleh berharap melihat upah yg sementara untuk hasil kerja kita; atau melihat reaksi sementara orang thd perbuatan baik kita. Mari tetap berbuat baik walau kepada orang yg tdk berterima kasih & jahat kpd kita. Bagian kita adalah melemparkan roti; Tuhan yang akan menggenapi janji berkat pada kita dengan cara-Nya yg sering tak terduga

Habakuk 3:19 "ALLAH Tuhanku itu kekuatanku: Ia membuat kakiku seperti kaki rusa, Ia membiarkan aku berjejak di bukit-bukitku."
Kalau satu diantara hari ini kita harus menjalani perjuangan hidup. Allah akan memberikan anugerah untuk melalui jalan-jalan tugas yang sulit untuk dapat dilalui bersama penyertaan-Nya. Dia adalah kekuatan kita.

Semoga Menjadi Gambaran untuk Merenungkan Lebih dalam Lagi...!!
AMIN

0 komentar:

 

Words of Wisdom (Bible) © 2008. Design By: Matex Cubi